Jadilah pemimpin yang sebenarnya..

Tidak ada yang dapat menyangkal bahwa kepemimpinan menjadi salah satu substansi dalam kehidupan manusia. Kepemimpinan menjadi salah satu fitrah kita untuk menjalankan kehidupan sebagai umat manusia dengan segudang tanggung jawab. Pemimpin tidak harus memiliki beberapa orang untuk digerakkan, namun pengambilan keputusan yang tepat terhadap pilihan dalam hidup, pengaturan tata waktu hidup, serta peningkatan kualitas hidup diri kita sendiri pun menggambarkan betapa substansinya sifat kepemimpinan bagi manusia. Substansi dapat berarti bagian dari sesuatu yang jika sesuatu itu tidak ada maka dia tidak dapat dikategorikan sesuatu tersebut.
Kepemimpinan menjadi substansi penting dalam setiap organ manapun termasuk diri sendiri. Tanpa kepemimpinan yang baik, tentu saja seorang manusia akan cenderung kehialangan arah dalam setiap geraknya menuju kesempurnaan yang menjadi tujuan hidupnya. Arah kehidupan yang amburadul akan tergambarkan secara baik oleh pribadi yang sukar menyesuaikan diri dengan lingkungan, ragu dalam mengambil keputusan serta pengetahuan yang tidak terorganisir dengan baik.
Jika kepemimpinan lebih di bawa lagi ke organ yang lebih besar seperti organisasi yang merupakan sekumpulan orang dengan tujuan yang sama, tentu saja kapabilitas serta pengetahuan yang lebih dibanding yang lain dibutuhkan demi terwujudnya tujuan bersama tersebut. Jika harus ditanya setiap anggota dalam suatu organ tentu tidak akan didapatkan jawaban yang sama. Setiap anggota akan menjawab sesuai dengan kebutuhannya dan akan menjadi misi yang mustahil jika harus mewujudkan semuanya. Pemimpin yang patut diperhitungkan jika paling tidak dia telah mewakili dan mampu mengakomodir kebutuhan anggota organ dan menunjukkan arah yang benar menuju tujuan bersama yang telah disepakati.
Kepemimpinan yang didasari atas pengalaman saja tidak cukup untuk menopang sebuah organ yang majemuk dan sarat akan tuntutan yang jika tidak dipenuhi akan membawa kemudaratan yang lebih besar. Tujuan organ tidak sekedar untuk berkumpul dan membentuk struktur, tapi menjalankan fungsinya dengan baik serta membawa manfaat bagi lingkungan sekitar. Sekumpulan organ tentu tidak jauh lebih baik dari sekumpulan mesin yang berjalan dengan baik, bukan ?
Mempelajari sifat kepemimpinan dan menerapkannya tidak harus dengan menjadi pemimpin bagi orang banyak. Mulai dari yang terkecil yaitu dari diri sendiri, dengan menata kehidupan menjadi lebih baik, memperjelas tujuan hidup dengan merencanakannya dari sekaran, serta membangun struktur yang lebih baik serta menata segala aktivitas yang mengiringi langkah mengisi kehidupan didunia ini tentu akan jauh lebih bermanfaat ketimbang terus menggerutui sesuatu yang seharusnya sudah sejak alam ditinggalkan dan memulai sesuatu yang baru. Semoga termaknai
Yakin Usaha Sampai

Comments

Popular Posts